Bukan hal yang mengejutkan jika pada masa sekarang, semakin banyak yang memiliki ketertarikan untuk terjun dalam bidang fotografi secara langsung. Hanya saja, pada saat yang sama, masih banyak pula yang justru tidak mengenali dasar dasar fotografi sehingga hasilnya tidak memuaskan. Padahal awalnya ingin memiliki hasil fotografi pribadi yang memang berkualitas.
7 Dasar Dasar Fotografi yang Pemula Wajib Tahu
Secara garis besar, sebenarnya dasar-dasar yang dimiliki oleh fotografi dapat dikenali dan dipahami dengan mudah terutama bagi para pemula. Walaupun begitu, nantinya setiap orang yang baru belajar tentang dasar dari fotografi ini akan dilibatkan langsung dengan alat kameranya. Simak penjelasan tentang beberapa dasar dari fotografinya melalui uraian ini:
1. Pengenalan Kamera
Tidak dapat dimungkiri bahwa dalam dunia fotografi, alat seperti kamera adalah kunci dari segalanya termasuk hasil foto yang memuaskan. Setiap fotografer sebaiknya mengenali beberapa jenis kamera. Pada umumnya jenis kamera yang dipakai berpengaruh pada tujuan fotografi.
Kamera untuk acara formal memiliki jenis berbeda jika dibandingkan dengan kamera untuk hiburan semata. Selain itu fotografer juga wajib memahami setiap tombol yang ada pada kamera beserta kegunaannya.
2. Fokus Kamera
Penempatan fokus kamera merupakan dasar fotografi yang sangat penting. Namun sayangnya, masih banyak yang tidak benar-benar memperhatikan aspek terkait dengan fokus kamera dan lensa. Padahal hanya kamera yang fokus yang bisa menghasilkan gambar berkualitas. Tanpa adanya fokus, gambar atau foto yang dihasilkan tidak akan memiliki objek utama dan yang terburuk, foto akan blur.
3. Proses Metering
Jika ingin menghasilkan gambar yang tidak hanya berkualitas namun dengan cahaya yang tepat, maka memahami dasar dasar fotografi, terutama proses metering menjadi penting. Metering sendiri adalah sebuah komponen pada kamera yang berfungsi untuk mengukur cahaya yang masuk ke kamera.
Proses metering ini sendiri terkait erat dengan exposure sebuah objek. Hanya saja, untuk dasar ketiga ini, setiap orang biasanya akan diajarkan untuk melakukan pengaturan terkait berapa banyak ukuran untuk exposure. Selain itu, angka tersebut harus ditentukan berdasarkan alam di sekitar.
4. Komposisi Gambar
Kemudian, untuk yang ingin masuk dan menekuni dunia fotografi terutama untuk tujuan karir wajib mengenali dasar yang keempat ini. Untuk menghasilkan foto dengan kesan yang tidak hanya menarik namun juga seimbang, setiap fotografer perlu memperhatikan tentang komposisi gambar dahulu. Perhatikan beberapa objek yang ada di sekitar objek yang utama.
5. Kedalaman Pemotretan
Tidak kalah penting dengan yang sebelumnya sudah dijelaskan, ada dasar dasar fotografi yang lainnya yang wajib dikenali dan dipahami dahulu. Kali ini, setiap orang perlu menentukan kedalaman yang ingin dipakai ketika mencoba memotret suatu objek atau beberapa dalam waktu bersamaan. Selain itu, jangan lupa untuk memadukannya dengan kedalaman pada lensa.
6. Tekstur Gambar
Untuk dasar dalam dunia fotografi yang berikutnya ini mungkin cocok bagi yang ingin menjadikan fotografi sebagai salah satu sumber penghasilan. Biasanya ketika ingin memotret dan mengabadikan beberapa objek yang ada di alam, setiap fotografer perlu memperhatikan tekstur yang dimiliki objek. Misalnya saja, tekstur dari kayu atau kain yang bermotif.
7. Pengaturan Cahaya
Hal yang terakhir yang wajib dikenali dan dipahami sebagai bagian dari dasar fotografi adalah cahaya yang ada ketika proses pemotretan. Secara sederhana, bisa dikatakan bahwa aspek cahaya adalah yang segala-galanya yang hanya bisa memastikan bahwa sebuah foto memang tampak jelas. Belum lagi, memotret ketika siang hari dan malam tentunya berbeda.
Informasi yang menjelaskan secara detail dan lengkap terkait dengan dasar dasar fotografi tentunya perlu dikenali sejak awal sebelum mempraktikkan langsung. Ditambah lagi, dengan mengenali beberapa dasar di atas dapat membantu setiap fotografer untuk mendapatkan hasil yang sesuai dan berkualitas. Apalagi jika ternyata sang fotografer belum memiliki pengalaman dan profesionalisme.
Originally posted 2024-08-19 14:25:26.