Penggunaan lensa dalam sebuah pemotretan sangat penting sekali, karena dengan adanya lens ini akan membuat fotonya lebih jernih dan tentunya lebih bagus. Di dalam lensa, terdapat alat lain yang akan membuat kinerja lensa menjadi lebih optimal.
5 Fungsi Tudung Lensa saat Digunakan untuk Fotografi
Alat tersebut disebut dengan tudung lensa, fungsi tudung lensa ini sangat beragam. Untuk lebih jelasnya, bisa menyimak paparan berikut!
1. Melindungi Cahaya Masuk
Fungsi tudung lensa yang pertama adalah untuk melindungi cahaya yang masuk langsung ke dalam sebuah lensa kamera. Cahaya yang dimaksud yaitu dari sebuah cahaya matahari yang mungkin saja masuk berlebihan ke lensa. Penggunaan cahaya memang bagus dalam sebuah pemotretan, namun jika berlebihan maka malah akan membuat kualitas dari foto tersebut menjadi turun atau jelek.
Namun, tudung lensa ini hanya akan menutupi cahaya dari sisi samping lensa saja. Jadi, tergantung dari fotografer meletakan posisi lensa langsung ke cahaya atau justru menghindarinya. Bahkan, jika akan digunakan untuk memotret pada objek foto yang gelap tudung lensa ini akan sangat diperlukan sekali.
2. Melindungi Kotoran Masuk
Selain melindungi cahaya yang akan masuk langsung ke dalam lensa, tudung lensa juga berfungsi untuk melindungi kotoran dari luar yang mungkin sekali akan masuk ke dalam lensa. Apalagi, jika digunakan di luar ruangan pasti banyak sekali kotoran atau polusi yang lewat di depan lensa.
Tetapi, jika ada tudung lensa ini maka kotoran yang masuk akan lebih sedikit. Kotoran yang masuk akan membuat foto yang dihasilkan menjadi kurang jernih serta akan terkesan blur atau kotor. Jadi, penggunaan tudung lensa di luar ruangan sangat dibutuhkan sekali untuk melindungi lensa di dalamnya.
3. Melindungi Dari Benturan
Seorang fotografer harus siap dalam keadaan apapun untuk menghasilkan sebuah foto yang keren. Jika, memotret dalam kondisi tempat yang rawan akan sebuah guncangan maka penggunaan tudung lensa ini akan melindungi lensa yang ada di dalam kamera. Guncangan atau benturan tersebut mungkin saja terjadi karena tidak ada yang tahu dengan kondisi yang akan terjadi.
Penggunaan tudung lensa ini cocok sekali digunakan pada lokasi pemotretan yang terjal atau sedang ada konflik sekalipun. Jadi, tidak hanya untuk hiasan saja namun memiliki fungsi yang sangat berguna sekali. Apalagi, jika tidak ada yang tidak sengaja menyentuh lensa maka akan tidak akan berbekas di lensa tersebut.
4. Melindungi Permukaan Lensa
Permukaan lensa merupakan hal yang sangat riskan, jika menabrak sesuatu maka yang akan terkena lebih dahulu adalah lensanya. Maka dari itu, tudung lensa akan melindungi lensa jika tiba-tiba terjadi suatu tabrakan atau benturan yang keras. Jika tidak ada lensa, maka mungkin saja lensanya bisa langsung hancur dan tidak dapat digunakan lagi.
Selain itu, tudung lensa juga akan melindungi lensa dari sidik jari yang akan merusak kualitas foto yang dihasilkan. Karena, pasti banyak yang memegang permukaan lensa secara sengaja maupun tidak sengaja. Apalagi, jika harus memotret objek hewan yang tentunya sangat rawan sekali.
5. Kamera Menjadi Lebih Keren
Selain untuk fungsi melindungi, tudung lensa juga bisa digunakan sebagai hiasan kamera. Penggunaan tudung lensa ini akan membuat kamera yang digunakan akan menjadi lebih keren serta terlihat lebih mahal. Apalagi, sekarang ini banyak sekali yang menjual tudung lensa dengan berbagai jenis model beserta dengan tali kamera yang tidak kalah kerennya.
Itulah 5 fungsi tudung lensa yang mungkin saja belum diketahui oleh banyak orang. Tudung lensa ini sangat penting sekali dalam dunia fotografi, karena akan melindungi lensa dari gangguan luar. Jadi, sebaiknya tetap gunakan tudung lensa bila akan memotret objek di luar ruangan.
Originally posted 2024-08-18 18:50:20.